PENGARUH IKLAN DAN KEPERCAYAAN MEREK TERHADAP MINAT BELI PENGGUNA HANDPHONE SAMSUNG DI KOTA KUPANG

TAOPAN, Martha (2022) PENGARUH IKLAN DAN KEPERCAYAAN MEREK TERHADAP MINAT BELI PENGGUNA HANDPHONE SAMSUNG DI KOTA KUPANG. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img]
Preview
Text
01. COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
03. BAB 1.pdf

Download (182kB) | Preview
[img] Text
04. BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB)
[img] Text
05. BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (96kB)
[img] Text
06. BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (220kB)
[img]
Preview
Text
07. BAB 5.pdf

Download (86kB) | Preview
[img]
Preview
Text
08. DAFTAR PUSTAKKA.pdf

Download (100kB) | Preview

Abstract

Sebuah produk atau layanan jasa tidak bisa terlepas dari sebuah merek, dimaksudkan disini bahwa sebuah merek harus disimbolkan sebagai sebuah payung yang dapat melindungi sebuah produk atau layanan jasa. Produk atau jasa mudah sekali ditiru, namun merek, khususnya citra merek yang terekam dalam benak konsumen tidak dapat ditiru. Pada era perkembangan teknologi informasi saat ini kondisi pemasaran produk yang sangat dinamis membuat para pelaku pasar produsen berlomba-lomba untuk memenangkan kompetisi yang sangat ketat. Ketatnya persaingan tersebut dapat tercermin dari makin banyaknya ragam produk – produk yang diluncurkan perusahaan untuk dapat mempertahankan eksistensinya dalam dunia usaha. Berbanding terbalik dengan apa yang terjadi pada konsumen pengguna Handphone samsung di Kota kupang, dimana samsung menjadi salah satu top brand pilihan Konsumen dan menempati tempat kedua setelah Xiaomi . Iklan yang ditampikan perusahaan samsung sanggat menarik dimata konsumen dalam memperkenalkan produk-produk elektronik handphone samsung. Merek samsung memiliki merek yang standar dimata masyarakat Kota kupang karena samsung bertindak sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen. Kepercayaan merek yang menarik tertanam dimasyarakat Kota kupang akan produk handphone samsung menimbulkan efek yang baik bagi perusahaan. Pelayanan yang ramah sehingga memberikan kepuasan terhadap masyarakat.setiap pembelian smartphone android mendapatkan keuntungan aplikasi, game, free wifi dan lain – lain dan akan memperoleh hadiah langsung menarik yang sudah di siapkan. Iklan adalah suatu bentuk informasi yang di lakukan oleh perusahaan yang isi nya berupa pesan yang menarik tentang sebuah produk atau jasa yang di tunjukan kepada khlayak. Kepercayaan merek merupakan kepercayaan yang terbangun karena adanya harapan bahwa pihak lain akan bertindak sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen. Minat beli merupakan pernyataan mental konsumen yang merefleksikan rencana pembelian suatu produk dengan merek tertentu. Dalam penelitian ini hasil menunjukan bahwa variabel iklan (X1) memiliki pengaruh terhadap minat beli pengguna handphone samsung di kota kupang. Hal ini dapat dilihat dari hasil pengujian yang memiliki nilai t hitung sebesar 6,426 dengan tingkat signifikan 0,000 sehingga variabel bebas iklan berpengaruh terhadap minat beli pengguna handphone samsung di kota kupang. Variabel kepercayaan merek (X2) berpengaruh terhadap minat beli (Y) pada pengguna handphone samsung di kota kupang, hal ini dapat dilihat dari hasil pengujian yang memiliki nilai t hitung sebesar 3,386 dengan tingkat signifikan 0,001. Maka dapat disimpulkan bahwa variabel kepercayaan merek berpengaruh signifikan secara parsial terhadap minat beli pengguna handphone samsung di kota kupang. Angka R square sebesar 0,691 atau 6,91%. Hal ini menunjukan bahwa presentasi sumbangan pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 6,91% sedangkan sisanya dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukan dalam model penelitian ini. Berdasarkan hasil yang menjawab permasalahan pada penelitian ini, yang dapat meningkatkan minat beli pengguna handphone samsung di kota kupang: iklan berpengaruh terhadap minat beli. Jika iklan telah sesuai maka dengan begitu dapat meningkatkan minat beli. Dalam rangka meningkatkan kepercayaan merek maka samsung perlu memperhatikan kualitas yang bagus. Karena kualitas yang bagus merupakan faktor paling penting dalam meningkatkan minat beli handphone Samsung.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Iklan, Kepercayaan Merek dan Minat Beli
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Economic > Economy Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Manajemen
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 12 Jul 2022 00:32
Last Modified: 01 Aug 2022 01:57
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/210

Actions (login required)

View Item View Item