FAOT, Debby Unita (2023) STRATEGI GURU PENJASORKES DALAM PEMBELAJARAN PRAKTEK BOLA VOLI YANG DILAKUKAN SECARA VIRTUAL. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.
![]() |
Text
01. HALAMAN DEPAN.pdf Download (433kB) |
![]() |
Text
02. ABSTRAK.pdf Download (93kB) |
![]() |
Text
03. BAB I.pdf Download (208kB) |
![]() |
Text
04. BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (183kB) |
![]() |
Text
05. BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (188kB) |
![]() |
Text
06. BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (355kB) |
![]() |
Text
07. BAB V.pdf Download (87kB) |
![]() |
Text
08. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (88kB) |
Abstract
Strategi pembelajaran suatu pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna tidak membicarakan gagal atau tidaknya sebuah keterampilan gerak melainkan mampu memunculkan perasaan senang, di hargai dan diakui oleh kelompok dan teman-temannya Tujuan penelitian: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Strategi Guru Penjasorkes Dalam Pembelajaran Praktek Bola Voli Yang Dilakukan Secara Virtual di SMP Adhyaksa II Kupang. Metode penelitian: Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang dilakukan di SMP Adhyaksa II Kupang. Informan dalam penelitian ini ialah 1 orang Guru PJOK dan 3 orang siswa dengan keseluruhan berjumlah 4 orang. Penelitian ini dilakukan pada saat pembelajaran berlangsung dengan waktu penelitian yang dibutuhkan sebanyak 1 bulan. Pengumpulan data dilakukan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data deskriptif kualitatif dengan model Miles and Huberman: tahap reduksi, display, dan verifikasi data. Hasil dan pembahasan: Tahapan pembelajaran yaitu kegiatan pendahuluan atau pemanasan, kegiatan inti dan penutup atau pendinginan baik secara virtual di SMP Adhyaksa 2 kupang. Dalam pembelajaran virtual Guru menggunakan strategi ceramah dengan cara menjelaskan secara detail tentang materi pembelajaran bola voli menggunakan aplikasi zoom, Tanya jawab yang dilakukan dengan cara memberikan berbagai pertanyaan dengan tujuan untuk melihat bagaimana pemahaman siswa terhadap materi yang telah dibahas, role play merupakan strategi pembelajaran dengan melibatkan siswa untuk mempraktekan secara langsung materi yang telah dipahami, dan diskusi untuk melihat sejauh mana setiap memberikan umpan balik dengan memberikan suatu pokok materi tertentu yang berkaitan dengan pembelajaran praktek bola voli. Simpulan: Strategi pembelajaran permainan bola voli secara virtual di SMP Adhyaksa 2 Kupang telah dilakukan dengan baik karena guru PJOK melaksanakan proses pembelajaran dengan berdasarkan pada strategi pembelajaran yang dapat meningkatkan minat belajar siswa seperti ceramah, tanya jawab, role play dan diskusi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi penjasoerkes, Pembelajaran Bola Voli |
Subjects: | L Education > Sports |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Mr Admin UKAW |
Date Deposited: | 13 Jun 2023 01:44 |
Last Modified: | 13 Jun 2023 01:44 |
URI: | http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/2516 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |