ANALISIS PEMBENTUKAN KARAKTER DISIPLIN PESERTA DIDIK DALAM PEMBELAJARAN DI SMA SWASTA ADVENT NUSRA NOELBAKI

TALO, Lorensius (2023) ANALISIS PEMBENTUKAN KARAKTER DISIPLIN PESERTA DIDIK DALAM PEMBELAJARAN DI SMA SWASTA ADVENT NUSRA NOELBAKI. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img] Text
01 HALAMAN DEPAN.pdf

Download (559kB)
[img] Text
02 ABSTRAK.pdf

Download (89kB)
[img] Text
03 BAB I.pdf

Download (160kB)
[img] Text
04 BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (191kB)
[img] Text
05 BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (164kB)
[img] Text
06 BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (223kB)
[img] Text
07 BAB V.pdf

Download (152kB)
[img] Text
08 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (140kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis upaya sekolah, guru biologi dan orang tua membentukkarakter peserta didik dalam pembelajaran biologi di SMA Swasta Advent Nusra Noelbaki.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Subjek penelitian adalah pihak sekolah, Guru Biologi dan orang tua peserta didik kelas XI MIPA. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah melalui pendekatan kualitatif dengan menggunakan cara deduktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya guru dan orang tua dalam membentuk karakter disiplin peserta didik di SMA Swasta Advent Nusra yaitu dengan cara penanaman karakter atau pengembangan diri, membuat aturan atau sanksi-sanksi, pengawasan, memberikan motivasi serta mengarahkan peserta didik untuk berperilaku disiplin, memberikan keteladanan atau nilai karakter kristiani melalui nasehat sebelum memulai pelajaran seperti berdoa. sekolah dalam pelaksanaan pembelajaran tidak hanya fokus pada pengetahuan peserta didik tetapi sekolah juga berupaya untuk memfokuskan peserta didik untuk memiliki karakter disiplin. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka penulis dapat mengambil kesimpulan sesuai dengan rumusan masalah bahwa Sekolah dalam membentuk karakter disiplin pada peserta didik adalah menerapkan peraturan yang harus ditaati oleh seluruh warga sekolah, baik guru maupun anak didik selama berada di lingkungan sekolah. Guru berupaya untuk membentuk karakter disiplin peserta didik dengan berbagai macam kegiatan, mengawasi aktifitas peserta didik dengan harapan agar karakter disiplin anak didik itu terbentuk, mengarahkan dan memotivasi peserta didik untuk memulai semua kegiatan sekolah dengan disiplin.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Upaya Guru, Orang Tua, Karakter disiplin
Subjects: L Education > Biology
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 10 Jul 2023 04:39
Last Modified: 10 Jul 2023 04:39
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/2374

Actions (login required)

View Item View Item