TINJAUAN TENTANG POLA MAKAN TERHADAP AKTIVITAS FISIK SISWA AUTIS DI SLB NEGERI NUNUMEU-SOE

TUALAKA, Junaidi Imanuel (2024) TINJAUAN TENTANG POLA MAKAN TERHADAP AKTIVITAS FISIK SISWA AUTIS DI SLB NEGERI NUNUMEU-SOE. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img] Text
1.COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2.ABSTRAK.pdf

Download (97kB)
[img] Text
3.BAB I.pdf

Download (261kB)
[img] Text
4.BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (248kB)
[img] Text
5.BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (290kB)
[img] Text
6.BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (751kB)
[img] Text
7.BAB V.pdf

Download (90kB)
[img] Text
8.DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (91kB)

Abstract

Latar Belakang: Autis penyakit yang sering disebut Autistic Spectrum Disorder (ASD) gejala yang tampak adalah gangguan dalam bidang perkembangan interaksi dua arah, perkembangan interaksi timbal balik, dan perkembangan perilaku. Anak Autis memiliki gangguan perilaku ataupun otak. Pola makan dan aktifitas fisik merupakan salah satu factor yang mempengaruhi berat badan anak autis. Tujuan Penelitian: Mengetahui pola makan terhadap aktifitas fisik pada siswa Autis di Sekolah Luar Biasa Negeri Nunumeu- Kabupaten Timor Tengah Selatan. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan tujuan untuk meneliti atau menemukan informasi dan diharapkan memperoleh gambaran mengenai keterlaksaan pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Penelitian deskriptif sendiri bertujuan untuk membuat perencanaan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat populasi daerah tertentu Hasil dan Pembahasan: Dari 11 responden siswa autis yang diteliti, di SLB Negeri Nunumeu pola makan pada anak autis sangat berfariasi.berikut adalah pola makan di Asrama SLB Negeri Nunumeu jam 06.00 sarapan pagi dengan minum susu, teh atau kopi dan beberapa potong kue, di jam 12.00 makan siang berupa nasi atau jagung bose dan lauk seperti ikan, daging, telur bumbu, dan sayur-sayuran jam 19.00 makan malam dengan menu yang sama seperti pada saat makan siang. Selain itu, sebagian besar anak masih mengonsumsi makanan atau jajanan yang mengandung gluten dan kasein dan aktifitas yang sering dilakukan siswa autis di SLB Negeri Nunumeu dalam pembelajaran penjaskes adalah lari, lompat dan lempar. Simpulan: Pola makan pada siswa SLB Negeri Nunumeu sangat berfariasi, anak autis masih mengkonsumsi makan yang bersifat gluten dan kasein sehingga untuk tercukupinya asupan makanan pada anak autis harus mendapatkan dukungan dan perhatian lebih dari orang tua atau wali kususnya dalam pemilihan menu makan yang tepat bagi anak penderita autis. Karena asupan gizi dan nutrisi yang baik dalam tubuh anak autis dapat mempengaruhi setiap aktifitas fisik yang dilakukan terkhususnya dalam pembelajaran penjas di luar kelas (praktek) yang di terapkan di sekolah yaitu lari, lompat dan lempar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Autis, Pola Makan, Aktivitas Fisik
Subjects: L Education > Sports
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 30 Jul 2024 04:39
Last Modified: 30 Jul 2024 04:39
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/4108

Actions (login required)

View Item View Item