DDESKRIPSI SEBAB DAN AKIBAT HUKUM TERJADINYA WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN PINJAM MEMINJAM MODAL USAHA

RIWU, Akti Waldacon (2024) DDESKRIPSI SEBAB DAN AKIBAT HUKUM TERJADINYA WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN PINJAM MEMINJAM MODAL USAHA. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (805kB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (274kB)
[img] Text
03. BAB I.pdf

Download (617kB)
[img] Text
04. BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (656kB)
[img] Text
05. BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (442kB)
[img] Text
06. BAB IV.pdf

Download (189kB)
[img] Text
07. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (287kB)

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah: 1. Faktor apa yang menyebabkan terjadinya wanprestasi, 2. Bagaimana akibat hukum terjadinya wanprestasi terhadap debitur, 3. Mengapa Hakim pada Pengadilan Negeri dan Mahkamah Agung mengabulkan gugatan pengggugat, 4. Mengapa Hakim pada Pengadilan Tinggi menjatuhkan putusan Gugatan Tidak Dapat Diterima. Tujuan penelitian adalah 1. Untuk mengetahui faktor apa menyebabkan terjadinya wanprestasi, 2. Untuk mengetahui akibat hukum terjadinya wanprestasi terhadap debitur, 3. Untuk mengetahui alasan Hakim pada Pengadilan Negeri dan Mahkamah Agung menjatuhkan mengabulkan gugatan pengggugat, 4. Untuk mengetuhui alasan Hakim pada Pengadilan Tinggi menjatuhkan putusan Gugatan Tidak Dapat Diterima. Penelitian ini bersifat deskriptif dan menggunakan Jenis penelitian normatif. Penelitian ini menggunakan dua variabel, yaitu: Variabel Terikat dan Variabel Bebas. Variabel Terikat dalam penelitian ini adalah Putusan Pengadilan dalam penyelesaian sengketa wanprestasi. Sedangkan Variabel Bebas dalam penelitian ini adalah faktor yang menyebabkan terjadinya wanprestasi, akibat hukum terjadinya wanprestasi terhadap debitur, alasan Hakim pada Pengadilan Negeri dan Mahkamah Agung mengabulkan gugatan pengggugat dan alasan Hakim pada Pengadilan Tinggi menjatuhkan putusan Gugatan Tidak Dapat Diterima. Berdasarkan hasil penelitian yang penulis lakukan maka faktor penyebab terjadinya wanprestasi adalah, para tergugat tidak merealisasikan bagi hasil 5% perbulan, terdapat cek kosong yang dilakukan tergugat kepada penggugat. Akibat hukum terjadinya wanprestasi terhadap debitur adalah, debitur dihukum untuk mengembalikan pinjaman modal usaha dan bagi hasil sebesar 6% pertahun serta kekayaan debitur sebagai jaminan hutang kepada penggugat. Alasan Hakim pada Pengadilan Negeri dan Mahkamah Agung mengabulkan gugatan pengggugat. Alasan Hakim pada Pengadilan Tinggi menjatuhkan putusan Gugatan Tidak Dapat Diterima adalah: Gugatan dikabulkan: oleh karena telah disepakati bahwa bagi hasil yang peruntukkan penggugat 5% dari pinjaman modal, oleh karena kerugian yang tidak dibayarkan oleh para tergugat sebesar Rp. 48.875.000 selama 60 bulan, dan adanya jaminan kekayaan tergugat untuk melaksanakan kewajibannya. Gugatan Tidak Dapat Diterima: Hakim Pengadilan Tinggi menilai gugatan penggugat tidak jelas/kabur, gugatan penggugat dinyatakan tidak memenuhi syarat formal, maka dinyatakan Tidak Dapat Diterima. Saran yang Penulis berikan adalah kepada Kreditur, sebaiknya lebih teliti dalam memberikan pinjaman agar mengantisipasi hal-hal yang dapat merugikannya. Kepada Debitur, sebaiknya dalam melaksanakan perjanjian haruslah dengan itikad baik dan bertanggung jawab.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Wanprestasi, Modal Usaha.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 13 Sep 2024 03:20
Last Modified: 13 Sep 2024 03:20
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/4606

Actions (login required)

View Item View Item