ANALISIS PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN PEMBERIAN INSENTIF TERHADAP SEMANGAT KERJA PEGAWAI PADA PT.PEMBANGUNAN SEHAT SEJAHTERA KUPANG

DJO, Yeni (2019) ANALISIS PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN PEMBERIAN INSENTIF TERHADAP SEMANGAT KERJA PEGAWAI PADA PT.PEMBANGUNAN SEHAT SEJAHTERA KUPANG. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img] Text
01 COVER.pdf

Download (818kB)
[img] Text
02 ABSTTAKSI.pdf

Download (17kB)
[img] Text
03 BAB I.pdf

Download (299kB)
[img] Text
04 BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (434kB)
[img] Text
05 BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (302kB)
[img] Text
06 BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (489kB)
[img] Text
07 BAB V.pdf

Download (195kB)
[img] Text
08 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (189kB)

Abstract

Gaya kepemimpinan adalah pola menyeluruh dari tindakan seorang pemimpin baik yang tampak maupun yang tidak tampak oleh bawahannya Menurut Katz dan Kahn dalam Yukl 2010 Gaya kepemimpinan adalah pengaruh tambahan yang melebihi dan berada diatas kebutuhan mekanis dalam mengarahkan orgsanisasi rutin . Karena pegawai yang semangatnya cenderung rendahakan memberikan dampak yang tidak baik dan menurunkan semangat kerja pegawai dalam organisasi, sehingga tujuan dari organisasi tidak tercapai. Selain Gaya kepemimpinan, faktor yang mempengaruhi semangat kerja adalah pemberian insentif . pemberian insentif yang baik akan menunjang pegawai menjadi senang dengan tempat kerjanya, maka akan menimbulkan semangat yang lebih baik sehingga tujuan organisasi tercapai. Pemberian insentif Suatu kantor dapat mempengaruhi semangat kerja karyawan dalam melaksanakan fungsinya. Dan ini tampaknya juga dirasakan oleh beberapa pegawai.Pemberian insentif sangat bagus untuk memberikan semangat bagi pengawai yang bekerja pada kantor tersebut.Untuk mengefektifkan suatu organisasi maka dibutuhkan adanya semangat kerja yang tinggi dari seluruh anggota organisasi.Dimana insentif adalah penghargaan dalam bentuk uang yang diberikan oleh pihak pemimpin organisasi kepada karyawan agar mereka bekerja dengan motivasi yang tinggi dan berprestasi dalam mencapai tujuan organisasi (Mangkunegara, 2009). Nasution (2005) menjelaskan bahwa uang insentif adalah di luar uang/upah yang diterima karyawan. Harapan dari adanya semangat kerja adalah munculnya kemampuan sekelompok orang untuk bekerjasama dengan giat dan konsekuen dalam mencapai tujuan bersama (Moekijat, 2003).Keberhasilan suatu organisasi atau perusahaan sangat dipengaruhi oleh semangat kerja karyawannya. Setiap organisasi maupun perusahaan akan selalu berusaha untuk meningkatkan semangat kerja karyawan, dengan harapan apa yang menjadi tujuan perusahaan akan tercapai (Waridin, 2005). Sebagai layaknya suatu organisasi kantor PT.Pembangunan Sehat Sejahtera juga mempunya misi social yaitu memberikan pelayanan masyarakat yang bermutu bagi masyarakat Oleh karena itu , penulis termotivasi untuk melakukan penelitian mengenai Analisis Pengaruh Gaya Kepemimpinandan Pemberian Insentif Terhadap Semangat Kerja Karyawan pada PT.Pembangunan Sehat Sejahtera Kupang dengan analisa regeresi guna mengetahui tingkat signifikan pengaruh ketiga variabel tersebut. Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka dapatdirumuskan persoalan dalam penelitian ini adalah seberapa besar Pengaruh GayaKepemimpinan dan Pemberian Insentif terhadap Semangat Kerja karyawan pada PT.Pembangunan Sehat Sejahtera Kupang. Yang menjadi konsep masing-masing variabel dalam penelitian ini dapat diuraikan sebagai berikut :Gaya kepemimpinan adalah pola tingkah laku (kata-kata dan tindakan-tindakan) dari seorang pemimpin yang dirasakan oleh orang lain. 2) Pemberian Insentif adalah suatu sarana memotivasi berupa materi yang diberikan sebagai suatu perang sangat pun pendorong dengan sengaja kepada para pekerja. 3) Semangat kerja adalah kemampuan sekelompok orang untuk bekerja sama dengan giat dan konsekuen dalam mencapai tujuan bersama Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan deskreptif. Yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja pada PT.Pembangunan sehat sejahtera Kupang yaitu sebanyak 25 orang . Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan regresi linera berganda. Pengujuan data dalam penelitian ini adalah mendeskrepsikan hasil penelitian danangka kedalam bentuk naratif yang dibaut secra singkat dan komunikatif agar mudah dipahami oleh pembaca. Hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa hasil uji t , menunjukan nilai t hitung > t tabel yaitu 3,470> 2.074 artinya ada pengaruh antar gaya kepemimpinan dan pemberian insentif terhadap semangat kerja karyawan pada PT.Pembangunan Sehat sejahtera kupang. Implikasi dalam penelitian ini sesuai dengan hasil pengujian secara statistik dapat terlihat jelas bahwa secara parsial gaya kepemimpinan dan pemberian insentif memepengaruhi terikat Semangat kerja karyawan. Untuk mencapai tujuan yang telahditetapkan, sangat dibutuhkan partisipasi aktif dari seluruh komponen yang terlibat dalam sebuah organisasi. Seperti organisasi lainnya, untuk mencapai visi dan misi yang dicanangkannya, untuk mencapai visi dan misi tersebut diperlukan gaya kepemiminan dari seorang pemimpin mampu mengambil keputusan yang tepat, bagi pegawainya dan organisasinya. Karena hal ini akan berdampak pada semakin tingginya semagant karyawannya untuk menyelesaikan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik. Oleh karena itu beberapa saran bagi perusahaan adalah sebagai berikut : 1) Untuk PT Pembagunan Sehat Sejahtera lebih memperhatikan insentif yang diberikan kepada karyawan karena bias mempengaruhi semangat kerja karyawan, semakin baik insentif yang diberikan maka akan semakin baik juga semangat kerja karyawan., 2) Untuk penelitian ini hanya menggunakan gaya kepemimpinan pemberian insentif sebagai variable independen, jadi di sarankan untuk peneliti agar memperbanyak variable penelitian, karena semakin banyak variable independen semakin besar pula kesempatan untuk mengetahui faktor-faktor ap saja yang mempengaruhi seamangat kerja selain kedua variable tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Gaya Kepemimpinan, Pemberian Insentif Dan Semangat Kerja Karyawan
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Economic > Economy Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Manajemen
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 07 Jun 2024 03:58
Last Modified: 07 Jun 2024 03:58
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/4023

Actions (login required)

View Item View Item