PENGARUH LATAR BELAKANG PENDIDIKAN DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP ETOS KERJA KARYAWAN PADA KANTOR DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA KUPANG

RAJI, Yudi (2024) PENGARUH LATAR BELAKANG PENDIDIKAN DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP ETOS KERJA KARYAWAN PADA KANTOR DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA KUPANG. Undergraduate thesis, Uninversitas Kristen Arta Wacana.

[img] Text
01. COVER - DAFTAR GAMBAR.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (279kB)
[img] Text
02. BAB I.pdf

Download (584kB)
[img] Text
04. BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (349kB)
[img] Text
05. BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (517kB)
[img] Text
06. BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (545kB)
[img] Text
07. BAB V.pdf

Download (199kB)
[img] Text
08. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (192kB)

Abstract

Sumber Daya Manusia merupakan kemampuan potensial yang dimiliki manusia yang terdiri dari kemampuan berpikir, berkomunikasi, bertindak, dan bermoral untuk melaksanakan suatu kegiatan (bersifat teknis ataupun manajerial). Kemampuan yang dimiliki tersebut akan dapat mempengaruhi sikap dan perilaku manusia dalam mencapai tujuan hidup, baik individual maupun bersama. Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena bahwa etos kerja karyawan dapat mempengaruhi keberhasilan suatu organisasi serta dapat mewujudkan tujuan ynag ingin dicapai. Dalam hal ini peneliti menguji pengaruh dari latar belakang Pendidikan dan pengalaman kerja terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) apakah latar belakang Pendidikan berpengaruh terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan Kota Kupang? (2) apakah pengalaman kerja berpengaruh terhadap etos karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang? (3) apakah latar belakang Pendidikan dan pengalaman kerja secara bersama-sama perpengaruh terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang? Dalam penelitian menggunakan data primer yang diperoleh dari hasil kuesioner yang telah diisi oleh para pegawai Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang yang dijadikan sampel dalam penelitian ini. Metode Penelitian Dalam Penelitian ini yakni Populasi Dan Sampel pada pegawai Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang, Sebanyak 92 responden. Teknik Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunkan kuesioner sedangkan teknik analisis data menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda, Uji Parsial (uji t), Uji Simultan (uji f), dan Koefisien Determinasi (R2) menggunakan SPSS versi 20 Berdasarkan Persamaan Regresi Linear: Y = 9.928+0,683X1+ 0,552X2+e. diketahui bahwa nilai konstanta a sebesar 9.928, sedangkan Koefisien b1 adalah 0,683 dan b2 adalah 0,552 Dengan demikian dari persamaan regresi linear berganda diatas maka dapat dijelaskan bahwa nilai konstan 9.928 artinya jika nilai latar belakang pendidikan (X1) dan pengalam kerja (X2) sama dengan nol, etos kerja karyawan (Y) akan meningkat sebesar 9.928. Sedangkan koefisien regresi (b1) sebesar 0,683 artinya jika latar belakang pendidikan (X1) mengalami kenaikan sebesar 1 satuan, maka etos kerja karyawan (Y) Akan meningkat sebesar 0,683 atau sebesar 68,3%. koefisien (b2) sebesar 0,552 artinya jika pengalaman kerja (X2) mengalami kenaikan sebesar 1 satuan maka etos kerja akan meningkat sebesar 0,552 atau 52,2%. Dari hasil regresi berganda dapat disimpulkan bahwa (1) variabel latar belakang Pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel etos kerja karyawan. Diketahui bahwa koefisien β latar belakang Pendidikan bernilai positif sebesar 0,683. (2) variabel pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap etos kerja karyawan. Diketahui bahwa koefisien β pengalaman kerja bernilai positif sebesar 0,552. (3) secara Bersama-sama menunjukan bahwa variabel latar belakang Pendidikan dan pengalaman kerja berpengaruh secara signifikan terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang dengan nilai F¬-hitung sebesar 69,910 dan tingkat signifikan 0,000 < 0,05. Berdasarkan landasan teori dan disertai dengan hasil penelitian yang telah dibahas pada bab sebelumnya dapat disimpulkan bahwa latar belakang pendidikan dan pengalaman kerja memiliki pengaruh signifikan terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang.Hasil penelitian ini membuktikan bahwa secara parsial latar belakang pendidikan berpengaruh signifikan terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang Kupang, Secara parsil pengalaman kerja berpengaruh signifikan terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang Kupang, dan secara simultan latar belakang pendidikan dan pengalaman kerja secara bersama-sama terhadap etos kerja karyawan pada Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Latar Belakang Pendidikan, Pengalaman Kerja, Etos Kerja Karyawan
Subjects: Economic > Economy Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 09 Aug 2024 03:51
Last Modified: 09 Aug 2024 03:51
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/4272

Actions (login required)

View Item View Item