BAYANG, Darwin Mandala Sabu (2024) PELAKSANAAN KAWIN TANGKAP DI SUMBA DARI PERSPEKTIF HUKUM PIDANA: Studi kasus di Desa Omba Rade Kecamatan Wewewa Tengah Kabupaten Sumba Barat daya. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.
![]() |
Text
01. COVER.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
02. ABSTRAK.pdf Download (89kB) |
![]() |
Text
03. BAB I.pdf Download (140kB) |
![]() |
Text
04. BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (205kB) |
![]() |
Text
05. BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (337kB) |
![]() |
Text
06. BAB IV.pdf Download (9kB) |
![]() |
Text
07. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (78kB) |
Abstract
Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah: Faktor apakah yang menyebabkan terjadinya kawin tangkap di Desa Omba Rade Kecamatan Wewewa Tengah Kabupaten Sumba Barat Daya. Mengapa penyelesaian kawin tangkap di sumba ada yang diselesaikan secara adat dan ada yang diselesaikan melalui prosedur hukum pidana. Bagaimanakah upaya pencegahan terjadinya kawin tangkap. Tujuan penelitian adalah: Untuk mengetahui faktor yang menyebabkan terjadinya kawin tangkap di Desa Omba Rade Kecamatan Wewewa Tengah Kabupaten Sumba Barat Daya. Untuk mengetahui penyelesaian kawin tangkap di sumba ada yang diselesaikan secara adat dan ada yang diselesaikan melalui prosedur hukum pidana. Untuk mengetahui upaya pencegahan terjadinya kawin tangkap. Penelitian ini bersifat kualitatif (menggambarkan) dan menampilkan data apa adanya tanpa proses manipulasi atau perlakuan-perlakuan lain, dan yang hanya menjelaskan tentang masalah penelitian dan jawabannya. Dalam penelitian ini menggunakan dua variabel, yaitu: Variabel Bebas dan Variabel Terikat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah masalah penelitian yang akan di teliti oleh penulis yaitu pelaksanaan kawin tangkap di sumba dari perspektif hukum pidana. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah akibat hukum pidana yang di timbulkan oleh sistem kawin tangkap di Sumba. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dikemukakan maka penulis menyimpulkan sebagai berikut: 1. Penyebab terjadinya kawin tangkap di Desa Omba Rade Kecamatan Wewewa Tengah Kabupaten Sumba Barat Daya a. Menutup rasa malu terhadap keluarga dan mengangkat derajat keluarga. b. Karena adanya Persetujuan kedua pihak keluarga. c. Merasa mampu. d. Tidak ada balasan dari keluarga Perempuan atas lamaran yang di lakukan. 2. Penyelesaian kawin tangkap di sumba ada yang diselesaikan secara adat dan ada yang diselesaikan melalui prosedur hukum pidana. a. Secara Adat: Karena adanya kesepakatan kedua belah pihak keluarga untuk menyelesaikan secara adat/kekeluargaan dan proses yang lebih cepat dan terjangkau. Sedangkan. b. Secara Hukum Pidana yaitu Ketika adanya laporan yang masuk dari pihak keluarga korban dan adanya permintaan dari pihak korban untuk menyelesaikan secara hukum pidana. 3. Upaya pencegahan terjadinya kawin tangkap a. Penegakan hukum yang tegas. b. Melakukan sosialisasi terhadap hak-hak perempuan. c. Meningkatkan pendidikan di masyarakat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kawin Tangkap di Desa Omba Rade, Penegakan Hukum, Undang-undang perkawinan |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Mr Admin UKAW |
Date Deposited: | 13 Sep 2024 00:02 |
Last Modified: | 13 Sep 2024 00:02 |
URI: | http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/4559 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |