PENEMPELAN (GRAFTING) MAKRO ALGA Eucheuma denticulatum STRAIN BERBEDA DI PERAIRAN LETBAUN KECAMATAN SEMAU KABUPATEN KUPANG

MANAFE, Ridwan (2022) PENEMPELAN (GRAFTING) MAKRO ALGA Eucheuma denticulatum STRAIN BERBEDA DI PERAIRAN LETBAUN KECAMATAN SEMAU KABUPATEN KUPANG. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (56kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (114kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (140kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (84kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (165kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (70kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (90kB)

Abstract

Makro alga adalah alga yang mempunyai bentuk dan ukuran tubuh makroskopik. Penempelan adalah teknik penggabungkan dua bagian tanaman yang berlainan sedemikian rupa sehingga merupakan satu kesatuan yang utuh dan tumbuh sebagai satu tanaman setelah terjadi regenerasi jaringan pada bekas luka sambungan atau tautannya. Tujuan untuk mengetahui tingkat keberhasilan metode penempelan dalam kegiatan budidaya makro alga menggunakan strain berbeda di perairan Letbaun. Penelitian ini telah dilaksanakan selama 2 bulan yaitu pada bulan Juni sampai Agustus 2021 di Perairan Letbaun Kecamatan Semau Kabupaten Kupang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental, yaitu melakukan uji coba budidaya bibit makro alga Eucheuma denticulatum strain berbeda dengan metode penempelan. Bibit tersebut dihitung persentasi keberhasilan penempelan. Bibit makro alga sebanyak 40 sampel dan memiliki konstruksi budidaya metode lepas dasar. Hasil penelitian menunjukan semua ikatan bibit makro alga (hijau dan coklat) pada minggu keenam 40 sampel bibit makro alga Eucheuma denticulatum sudah menempel dan menyatu dengan sempurna. Tahap penempelan terdiri dari 3 proses yaitu pemilihan bibit, pengikatan bibit dan cara budidaya. Untuk rata-rata pertumbuhan harian dari minggu pertama sampai minggu keenam yaitu 1,05 gram/hari, pertumbuhan minggu kedua sampai keenam berfluktuasi rata-rata pertumbuhan harian minggu keenam sebesar 1,9 gram/hari. Makro alga Eucheuma denticulatum yang diuji cobakan mengalami tingkat kelulushidupan 100%. Berat bibit relatif minggu 1 didapatkan rata-rata pertumbuhan mingguan 37,58 gram, minggu kedua 47,28 gram, minggu ketiga 61,8 gram, minggu keempat 74,7 gram, minggu kelima 85,33 gram dan minggu keenam adalah 98,35 gram. Dalam penelitian uji coba penempelan makro alga Eucheuma denticulatum ini yang menjadi faktor utama bukan pertambahan berat melainkan penempelan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Eucheuma denticulatum, Penempelan, Kelulushidupan, Pertumbuhan harian, Perairan Letbaun.
Subjects: T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumber Daya Perairan
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 14 Feb 2023 00:16
Last Modified: 14 Feb 2023 00:16
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/1959

Actions (login required)

View Item View Item