PRODUKTIVITAS DAN MUSIM PENANGKAPAN IKAN TUNA SIRIP KUNING (Thunnus albacares) DI PERAIRAN SIKKA

LACA, Alfredu Arianto (2022) PRODUKTIVITAS DAN MUSIM PENANGKAPAN IKAN TUNA SIRIP KUNING (Thunnus albacares) DI PERAIRAN SIKKA. Undergraduate thesis, Artha Wacana Christian University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (56kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (114kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (140kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (84kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (165kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (70kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (90kB)

Abstract

Ikan tuna merupakan salah satu komuditas ekspor non migas bernilai tinggi di Indonesia. Menurut komisi Nasional pengkajian stok, potensi perikanan tuna di Indonesia cukup besar meskipun tingkat penmanfaatan di beberapa daerah masih rendah, Perairan Sikka merupakan salah satu wilayah pengelola perikanan tuna di Indonesia, produksi tuna di kabupaten Sikka dalam 2 tahun terakir yaitu pada tahun 2019 mencapai 518.453 ton/tahun dan pada tahun 2020 mencapai 334.702 ton/tahun mengalami penurunan produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa produktivitas dan musim penangkapan di Perairan Sikka terhadap ikan tuna sirip kuning (thunus albacares)meliputi jumlah penangkapan dan musim. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli – bulan September 2021.Produktivitas ikan sirip kuning (thunus albacares) di Perairan Sikka di dapat dari perhitungan CPUE, sedangkan musim penangkapan dapat diketahui dengan melakukan wawancara. jumlah produksi sumberdaya ikan tuna sirip kuning (Thnnus albacares) dengan menggunakan alat tangkap hand line di perairan Sikka dalam kurun waktu 5 tahun terakhir yaitu dari tahun 2016-2020 menunjukan bahwa nilai produksi tertinggi terjadi pada tahun 2020 yaitu sebesar 20.924 ton, sedangkan nilai produksi terendah terjadi pada tahun 2016 yaitu sebesar 15,371 ton. Jumlah produksi sumberdaya ikan tuna sirip kuning (Thunnus albacares) tiap tahunnya terus mengalami peningkatan dari usaha penangkapan yang dilakukan. Nilai CPUE sumberdaya ikan tuna sirip kuning (Thunnus albacares) yang diperoleh dari data statistik DKP Kab. Sikka dalam kurun waktu 5 tahun terakhir (2016-2020) yaitu pada tahun 2016 sebanyak 1.722 ton/trip, tahun 2017 sebanyak 1,890 ton/trip, tahun 2018 sebanyak 2,028 ton/trip, tahun 2019 sebanyak 2,191 ton/trip, dan tahun 2020 sebanyak 2,322 ton/trip dengan total rata rata tahunan sebesar 2 ton/trip.Puncak musim penangkapan sumberdaya ikan tuna sirip kuning (Thunnus albacares) di Perairan Sikka sepanjang tahun dan berdasarkan hasil wawancara langsung musim penangkapan yang baik terjadi pada bulan Maret - April dan september.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Thunnus albacares, Produksi dan Musim Penangkapan, Perairan Sikka
Subjects: T Technology > Fishery Technology
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumber Daya Perairan
Depositing User: Mr Admin UKAW
Date Deposited: 14 Feb 2023 00:28
Last Modified: 14 Feb 2023 00:28
URI: http://repo-ukaw.superspace.id/id/eprint/1956

Actions (login required)

View Item View Item